Program Mayawana Mengajar Disambut Antusias Guru dan Murid

 

KETAPANG – Suasana SDN 14 Simpang Hulu, Ketapang Jumat (26/9/2025) tampak riuh oleh kehadiran rombongan dari PT Mayawana Persada. Para murid seolah memandang dengan penuh tanya. Setelah bertemu kepala sekolah, dengan didampingi salah seorang guru, rombongan tim Mayawana diantar menuju ruang kelas V.

“Selamat pagi anak-anak, bapak perkenalkan sekarang ada guru baru dari perusahaan PT Mayawana Persada ya,” ujar guru tadi dan disambut anggukan kepala para murid kelas V SDN 14, Simpang Hulu.

Sunaryo, guru tersebut, menjelaskan mata pelajaran yang akan diajarkan pengajar tamu dari PT Mayawana tersebut. ”Bapak dari PT Mayawana ini akan mengajar mata pelajaran Bahasa Inggris. Oh Iya bapak pengajar ini bernama Louis, nanti anak-anak boleh kenalan lebih lanjut,” kata Pak Guru Sunaryo, lagi.

Selesai acara pekenalan, Louis yang berasal dari Departemen HRD PT Mayawana Persada, itu memulai pelajaran. Kepiawaian Louis dalam mengajar dengan metode diskusi, membuat para siswa terlihat betah dan semangat.

Sunaryo yang merupakan guru tetap di SD tersebut mengatakan, dirinya sangat mengapresiasi program dari PT Mayawana Mengajar. “Kami menyambut baik program ini. Harapan saya, kalau bisa program ini berkelanjutan, dan tenaga pengajarnya ditambah, supaya jam mengajarnya juga bertambah,” kata Sunaryo.

Menurut Sunaryo, program Mayawana Mengajar sangat membantu dan bermanfaat bagi siswa. “Terutama mata pelajaran Bahasa Inggris. Jadi sejak dini, anak-anak minimal sudah diajarkan dasar-dasarnya,” tambah Sunaryo.

Asisten Corporate Social Responsibilty (CSR) PT Mayawana Persada, Kelvin J. Setiady menjelaskan, program Mayawana Mengajar merupakan bentuk kepedulian terhadap pendidikan, terutama bagi sekolah-sekolah yang berada di sekitar kawasan perusahaan.

“Program Mayawana Mengajar ini tidak serta merta kami luncurkan begitu saja. Tapi kami melakukan survei dan dialog dengan guru-guru sekolah terlebih dahulu. Ke depan, akan kami upayakan penambahan program ini,”kata Kelvin.

Meski kecil dan baru tahap awal, jajaran guru SDN 14 Simpang Hulu, menganggap program “Mayawana Mengajar”, sangat positif. Selain menambah variasi dalam proses belajar mengajar, siswa juga dibiasakan berinterkasi dengan pihak di luar sekolah.**

Editor01